Kampus NAGANO | Japanese Language lnstitute MANABI

japanese_language_institute_manabi

japanese_language_institute_manabi

KAMPUS NAGANO

Ekonomis, karena biaya sewa rumah jauh lebih murah daripada Tokyo

Dibandingkan dengan Tokyo, harga konsumen sekitar 90% dari harga di Jepang, dan harga sewa sekitar 40% dari harga di Jepang, sehingga menjadikannya tempat yang menguntungkan secara ekonomi untuk hidup.

 

Suasana kekeluargaan dan bimbingan sekolah lanjutan secara peorangan

Jumlah siswanya tidak terlalu banyak sehingga suasananya sangat kekeluargaan. Kondisi setiap siswa terpantau oleh para staf.
Siswa bisa mendapatkan persentase kemungkinan lulus ke universitas pilihan yang dianalisis dari ujian dan kemampuan percakapan, sehingga hasilnya objektif dan siswa bisa mencoba mengikuti ujian masuk universitas tersebut.

 

Dukungan sepada siswa yang aman dan terjamin

Dukungan kepada siswa selama 24 jam, staf juga akan menangani ketika kondisi darurat seperti sakit atau kecelakaan.
Kami memiliki staf yang bisa berbahasa Inggris, Mandarin, Kanton, Vietnam, dan Korea. Siswa juga bisa konsultasi tentang kehidupan sehari-hari kepada mereka.

Dikelilingi oleh alam yang indah dan banyak interaksi dengan masyarakat setempat

Nagano memiliki banyak lokasi wisata dan memiliki jumlah Onsen (pemandian air panas) terbanyak kedua di Jepang. Merupakan tempat terfavorit untuk menghabiskan waktu tua dengan dikelilingi oleh keindahan alam dan air yang bersih. Angka harapan hidupnya tertinggi di Jepang. Banyak sekali kegiatan-kegiatan seperti pertukaran kebudayaan, menjadi relawan, dan lain-lain yang bisa menjadi kesempatan untuk berinteraksi dengan masyarakat lokal. Mereka sangat mendukung para siswa untuk menikmati kehidupan di Jepang!

 

Akses untuk pergi ke kota-kota besar sangat mudah

Untuk pergi ke Tokyo dapat ditempuh dengan shinkansen selama 75 menit. Untuk pergi ke Nagoya, Osaka, Kyoto pun sangat praktis dengan menggunakan bus patas dengan ongkos yang murah.
Dengan akses yang mudah, kesempatan untuk melanjutkan sekolah pun semakin terbuka luas.

STAF

Kepala Sekolah Kampus Nagano:Takashi Hatada

Banyak sekali orang yang ingin bekerja menggunakan kemampuan bahasa Jepang mereka baik di Jepang maupun di perusahaan Jepang di negara mereka. Pembicara bahasa Jepang seperti apa yang dibutuhkan di Jepang dan di dunia saat ini? Yang dibutuhkan bukan "orang yang bisa berbahasa Jepang" saja. Yang mereka butuhkan adalah orang yang memiliki pengalaman bermasyarakat di Jepang, yang bisa memahami Jepang dan orang Jepang. Bersekolah ke luar negeri merupakan cara yang sangat ideal untuk bisa memahami Jepang. Karena selain belajar bahasa, kita bisa mengetahui peraturan dan tata krama dengan tinggal dan berinteraksi dengan orang di negara tersebut. MANABI Japanese Language Institute Kampus Nagano memberikan banyak kesempatan kepada siswa untuk berinteraksi dengan orang Jepang sepanjang tahun dengan mengikuti kelas pertukaran, kegiatan sukarelawan, festival, dan lain-lain. Selain itu, Nagano merupakan tempat yang pas untuk konsentrasi belajar. Seluruh staf MANABI akan selalu mendukung agar para siswa bisa mendapatkan pengalaman yang banyak selama bersekolah di Jepang.

Kepala Bagian Pendidikan:Makoto Shiozawa

Yang menjadi tujuan utama pendidikan sekolah kami adalah melatih "kemampuan praktikal" bahasa Jepang. Untuk melatih kemampuan praktikal kami membuat kurikulum yang mementingkan dasar (tingkat pemula), lalu membiasakan dan meningkatkan ketepatan penggunaan bahasa Jepang sambil mengasah empat kemampuan secara seimbang. Lalu, agar dapat naik ke tingkat menengah dengan lancar, kami melatih berulang-ulang cara membaca dan menulis kanji kepada siswa dari negara non-kanji. Kemampuan praktikal sangat dibutuhkan untuk mendapatkan hasil yang baik pada ujian-ujian seperti Japanese Language Proficiency Test (JLPT) and Examination for Japanese University Admission for International Students (EJU). Untuk JLPT, akan diadakan kelas intensif persiapan menghadapi ujian sebukan sebelum pelaksaan ujian. Sedangkan untuk EJU, selain bahasa Jepang (Japanese as Foreign Language) kami pun membimbing untuk mata ujian dasar (Japan and The World dan Mathematics). Seluruh pengajar dan staf akan membantu sebisa mungkin agar para siswa bisa belajar dengan tenang.

ASRAMA

MANABI baik Kampus Nagano maupun Kampus Tokyo menyediakan asrama agar siswa dapat menjalankan kehidupan di Jepang dengan stabil. Ada berbagai tipe akomodasi agar siswa dapat merasa tenang untuk memulai kehidupan di Jepang.

<!––>

 

 

 

Peace Mansion


Zaimokucho Ueda-shi Nagano

Hope Mansion


Chuouhigashi Ueda-Shi Nagano

Ability Mansion


Zaimokucho Ueda-shi Nagano

AKSES

MANABI JAPANESE LANGUAGE INSTITUTE NAGANO Campus

2-3-1 YCC No.2 Bldg., Ote ,Ueda-Shi Nagano, 386-0024, Japan

TEL
+81-268-28-7788
FAX
+81-268-28-7786
Owner
YCC・JAPAN
President
Yasuo Yokosawa
Director
Yukiji Fujimori
Principal
Takashi Hatada

AKTIFITAS

Kami mengajak siswa untuk mengikuti kegiatan sepanjang tahun, mulai dari kegiatan yang menambah pengetahuan tentang budaya Jepang seperti Sadou (upacara minum teh), Shodou (kaligrafi Jepang), mengenakan kimono, dan partisipasi dalam kegiatan sukarelawan, sampai rekreasi seperti perlombaan olah raga, pesta barbecue, pergi ke Tokyo Disneyland, dan Onsen (pemandian air panas).